A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: fopen(/opt/alt/php80/var/lib/php/session/ci_session2muiu26hu89h6udoi3ol172h3j6q3t92): Failed to open stream: Permission denied

Filename: drivers/Session_files_driver.php

Line Number: 176

Backtrace:

File: /home/u1347553/public_html/application/controllers/Article.php
Line: 13
Function: __construct

File: /home/u1347553/public_html/index.php
Line: 316
Function: require_once

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: session_start(): Failed to read session data: user (path: /opt/alt/php80/var/lib/php/session)

Filename: Session/Session.php

Line Number: 143

Backtrace:

File: /home/u1347553/public_html/application/controllers/Article.php
Line: 13
Function: __construct

File: /home/u1347553/public_html/index.php
Line: 316
Function: require_once

Tanaman Hias Punyamu Menguning? Ini Penyebabnya

Tanaman Hias Punyamu Menguning? Ini Penyebabnya

Ilustrasi tanaman hias yang berfungsi membersihkan udara. (Pixabay)

Penulis: Triana, Editor: Putri - Rabu, 17 Agustus 2022 | 02:00 WIB

Sariagri - Seperti yang kita ketahui, tanaman yang baik dilihat dari daunnya yang memiliki warna hijau segar, berbatang tegak, dan berakar kuat. Namun tak dipungkiri, terkadang kita melihat daun tanaman berubah menjadi warna kuning.

Hal itu menandakan jika tanaman tidak sedang baik-baik saja. Kondisi ini dapat terjadi karena beberapa faktor. Padahal kita merasa secara perawatan tanaman tersebut sudah sesuai dengan kebutuhannya.

Nah, untuk lebih jelasnya, berikut ini alasan mengapa daun pada tanaman berubah menjadi kuning.

1. Kekurangan Cahaya Matahari

Cahaya matahari berpengaruh terhadap pembentukan klorofil atau zat hijau daun. Ketika tanaman kekurangan cahaya matahari, pembentukan klorofil terganggu sehingga daun menjadi kuning.

Setelah menguning, daun menjadi lebih lemah dan mudah rontok. Jika telah menemukan tanaman dalam kondisi demikian, segera keluarkan dari ruangan dan jemur di bawah sinar matahari teduh.

2. Suhu Terlalu Dingin

Suhu dingin dan angin kencang dapat membuat daun tanaman rontok. Berbeda jika paparan dingin yang intens dalam waktu singkat seperti tanaman dalam ruangan yang dekat dengan AC atau jendela.

Hal tersebut membuat daun tanaman menjadi kecoklatan atau terdapat bintik-bintik pucat transparan di antara serat daun. Kondisi ini nantinya juga dapat membuat daun berguguran.

3. Kekurangan atau Kelebihan Air

Air merupakan faktor penting dalam pertumbuhan tanaman. Kekurangan atau kelebihan air dapat menyebabkan daun tanaman mengering. Tanah yang kering dan kekurangan air menjadikan tanaman mudah merontokkan daunnya.

Sebelum berguguran, daun biasanya berubah warna menjadi kuning. Sebaliknya, air yang terlalu banyak menyebabkan tanah tergenang. Genangan tersebut membuat akar membusuk dan akses oksigen terhambat.

Akibatnya pasokan air tidak dapat mencapai daun kemudian daun menjadi kuning. Untuk menghindari hal-hal tersebut, lakukan penyiraman secara teratur sesuai dengan kebutuhan tanaman.

4. Terjadinya Infeksi

Virus menyebabkan daun tanaman muncul bercak-bercak kekuningan. Bercak tersebut menyebar di seluruh bagian yang terinfeksi. Infeksi dapat pula terjadi pada batang, akar, dan bunga.

Jika ini terjadi, Kamu perlu memisahkan antara tanaman sehat dan tanaman sakit agar menghindari penularan infeksi. Selanjutnya, tanaman yang sakit dapat diberi pengobatan yang sesuai, misalnya dengan fungisida atau pestisida organik.

5. Faktor Usia

Tidak dapat dipungkiri saat tanaman mulai menua, daunnya akan mudah menjadi kuning. Fenomena ini dapat terjadi karena daun terlalu rimbun. Menguning dan rontoknya daun tanaman di usia tua sebenarnya merupakan suatu yang normal.

Namun, jika telah dirawat dengan baik sejak awal, tanaman dapat lebih berumur panjang. Hal lain yang dapat dilakukan adalah melakukan peremajaan dengan memangkas bagian batang yang berdaun kuning untuk merangsang pertumbuhan tunas baru.

Baca Juga: Tanaman Hias Punyamu Menguning? Ini Penyebabnya
Musim Kemarau Tiba, Ini 4 Tanaman yang Bisa Jadi Peneduh Rumah

6. Nutrisi yang Tidak Terpenuhi dengan Baik

Kelebihan kalsium dalam media tanam menyebabkan penyerapan nitrogen terhambat. Padahal nitrogen merupakan unsur nutrisi makro yang sangat diperlukan untuk pertumbuhan daun tanaman.

Ketika hal ini terjadi, daun tanaman akan mulai menguning kemudian dapat menjadi rontok. Tambahkan nutrisi yang sesuai kebutuhan tanaman untuk menghindari hal ini.