Selain Bikin Harum, Ini 5 Manfaat Daun Pandan pada Makanan

Editor: Dera - Jumat, 3 Maret 2023 | 19:00 WIB
Sariagri - Sejak zaman dahulu, masyarakat telah mengenal daun pandan dengan berbagai kegunaannya dalam pengolahan makanan.
Aroma daun pandan memang membuat makanan menjadi lebih harum. Terlebih, daun pandan sama sekali tak merusak rasa tapi justru membuat hidangan kian lezat.
Namun selain harum dan memiliki cita rasa yang manis, kandungan dalam tanaman yang dapat tumbuh hingga 1-2 meter ini dipercaya memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Manfaat tersebut dapat diperoleh dengan mengonsumsi air rebusan pandan atau makanan yang diberikan tambahan pandan.
Melansir cybex.pertanian.go.id, berikut manfaat daun pandan untuk makanan.
1. Pemberi aroma wangi pada makanan
Fungsi utama dari pandan tak lain adalah memberikan aroma wangi pada makanan. Caranya mudah, kamu hanya perlu membuat simpulan dari daun pandan, lalu masukkan ke dalam olahan yang diinginkan saat memasak.
Beberapa jenis jajanan tradisional seperti kolak atau bubur kacang hijau adalah yang cukup populer dalam penggunaan daun pandan. Bahkan bau apek pada beras juga bisa dilenyapkan dengan tambahan pandan saat memasaknya.
2. Pewarna hijau alami
Mudah sekali menemukan berbagai perwarna hijau makanan di pasaran. Akan tetapi, kalau ada bahan alami seperti daun pandan yang lebih unggul kenapa tidak dicoba.
Kamu cukup blender daun pandan beserta beberapa helai daun suji, lalu saring, kamu sudah bisa menggunakannya menjadi perwarna berbagai jenis kue yang kita kehendaki.
3. Pembungkus makanan
Hebatnya lagi, daun pandan juga bisa dimanfaatkan sebagai pembungkus suatu makanan. Bukan sekadar menambah aroma sedap, membungkus dengan daun pandan akan membuat makanan terlihat cantik, dan tentunya lebih higienis karena sifat anti bakteri yang dimilikinya. Bacang dan kue perahu adalah contoh dari sederet makanan yang dibungkus menggunakan daun pandan.
4. Perasa kue atau minuman
Fungsi daun pandan lainnya adalah sebagai bahan perasa makanan. Meskipun tidak ada rasa yang tajam dalam daun pandan, memilih perasa pandan membuat kue atau pun minuman menjadi terasa lembut dan tercium wangi khas saat menikmatinya.
Bahkan beberapa sumber menyatakan rasa tersebut mirip dengan vanila atau bunga mawar yang juga memiliki rasa yang lembut dan harum. Kue chiffon merupakan yang paling populer akan rasa pandannya.
Baca Juga: Selain Bikin Harum, Ini 5 Manfaat Daun Pandan pada MakananMengenal Ganyong, Alternatif Pangan Pengganti Beras yang Jarang Dilirik
5. Penghias hidangan
Terakhir, pandan juga bisa dikreasikan menjadi garnish yang akan menyempurnakan penyajian makananmu. Dengan warna hijau tua yang dimilikinya, kita bisa menaruh potongan pandan ketika foodplating, sehingga terkesan fresh dan simple.
Itulah beberapa kegunaan daun pandan untuk makanan. Ternyata bukan cuma mengharumkan saja ya Sobat Agri, tetapi ada fungsi-fungsi lain yang bisa kita terapkan saat berkutat di dapur.