Selain Baik untuk Tubuh, Garam Inggris Juga Sangat Bermanfaat untuk Tanaman

Berita Pangan - Ilustrasi Garam (Pixabay)

Editor: Reza P - Sabtu, 3 April 2021 | 19:00 WIB

SariAgri - Garam Inggris atau yang dikenal juga sebagai garam epsom dimana memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia mulai dari mengatasi stres hingga mencegah penyakit jantung, ternyata juga sangat bermanfaat untuk tumbuh kembang tanaman.

Garam yang kaya akan kandungan magnesium dan sulfat ini mampu memberikan mineral alami yang baik untuk taman. Guna menyuburkan tanah, selain membutuhkan air, udara dan cahaya matahari, garam inggris dapat dijadikan sebagai pupuk bernutrisi.

Magnesium yang terkandung dalam garam epsom memungkin kan tanaman lebih baik dalam penyerapan nutrisi penting, seperti nitrogen dan fosfor. Magnesium juga membantu produksi klorofil, yang penting untuk proses fotosintesis tanaman.

Berikutnya, magnesium berperan penting dalam membantu tumbuhan dalam memproduksi bunga dan buah. Selain itu, apabila tanaman terlihat kekurangan magnesium bisa juga ditambahkan denga garam epsom ini layaknya pupuk pada umumnya, dan cocok untuk berbagai jenis tanaman.

Lalu apa saja manfaat dari pemberian garam inggris pada tanaman selain menyuburkan? Simak ulasan berikut yang dilansir dari berbagai sumber.

Mencegah daun menjadi keriting

Karena kemampuannya yang dapat meningkatkan kapasitas tanaman dalam penyerapan nutrisi, garam inggris berguna untuk mencegah daun-daun menjadi keriting. Cara penggunaannya yaitu cukup sebarkan garam inggris di sekitar tanaman dan biarkan garam menutrisi unsur hara.

Menghindari serangan hama

Hadirnya hama tentu sangat mengganggu pertumbuhan tanaman, bahkan hama yang menyerang  juga dapat mematikan tanaman. Garam inggris mampu mencegah hadirnya hama di taman terutama hama sipit, caranya hanya dengan menaburkannya di tanah taman rumah anda.

Baca Juga: Selain Baik untuk Tubuh, Garam Inggris Juga Sangat Bermanfaat untuk Tanaman
Manisnya Bisnis Persemaian Bibit Tanaman dari Kota Santri

Cocok untuk pertumbuhan bibit

Diketahui bahwa garam inggris bermanfaat untuk membantu perkecambahan benih tanaman. Hal ini bisa dilakukan dengan cara menaburkan garam inggris di atas tanah sebelum menebar bibit tanaman.

Meningkatkan produksi tanaman

Garam Inggris sangat diperlukan untuk menghasilkan produksi tanaman yang banyak. Beberapa tanaman yang sangat cocok untuk perkembangan produksinya menggunakan garam ini yaitu tomat dan bunga mawar. Caranya sangat mudah, masukkan satu sendok garam inggri ke dalam satu galon air dan semprotkan di atas tanaman satu sampai dua minggu.